Promosi Penerimaan Mahasiswa Baru | MA Yajri Payaman
Mutu mahasiswa merupakan salah satu indeks untuk menilai tingkat keberhasilan perguruan tinggi. Jumlah mahasiswa banyak memberikan dampak terhadap elektabilitas sebuah institusi mulai dari rasio perbandingan dosen dengan mahasiswa, pengelolaan data base yang berujung kepada akreditasi dan kesejahteraan bagi civitas akademikanya. Untuk itu Akper Karya Bhakti Nusantara Magelang menggalakkan kegiatan promosi Penerimaan Mahasiswa Baru di beberapa tempat.
Pembantu Direktur III : Emah Marhamah S.Kep, Ns, M.Kes menyatakan bahwa kegiatan promosi penerimaan mahasiswa baru di Akper Karya Bhakti Nusantara Magelang dilakukan dengan beberapa kegiatan berupa sosialisasi yang diadakan di MA Yajri Payaman, pada tanggal 29 Januari 2023
Dokumentasi Promosi PMB di MA Yajri Payaman
Saat ini dosen di Akper Karya Bhakti Nusantara Magelang sudah 100% lulusan S2 dari dalam negeri, disamping itu, nilai akreditasi Akper Karya Bhakti Nusantara Magelang tahun 2017 s/d 2022 adalah B dan Baik Sekali. Berdasarkan kondisi di atas, diperlukan suatu upaya sosialisasi agar Akper Karya Bhakti Nusantara Magelang dapat dikenal oleh siswa-siswa SMA khususnya yang berada di Provinsi Jawa Tengah.
Pada program sosialisasi ini juga disampaikan informasi mengenai aturan baru penerimaan mahasiswa baru melalui jalur seleksi rapor dan seleksi tulis (SMPTN) tahun 2022-2023. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat bermanfaat bagi siswa SMA di Magelang untuk dapat memilih Jurusan yang sesuai dengan bakat dan minat yang dimilikinya.